Sambal Colo-Colo Memang Unik
Sambal colo-colo merupakan sambal khas Papua. Sambal ini rasanya pedas dan asam. Rasa asam didapat dari perasan jeruk nipis. Sambal colo-colo cocok dimakan bersama ikan bakar dan nasi hangat. Bahan sambal colo-colo ini adalah potongan cabai, bawang, tomat, dan perasan jeruk nipis.
Selain di Papua, sambal ini juga menjadi makanan di Ambon Maluku. Sambal colo-colo seperti ini bisa saja digunakan untuk memasak sate juga, sehingga tidak hanya dipakai sebagai cocolan gorengan saja. Selain sebagai camilan, sambal colo-colo juga bisa untuk menemani makan ikan goreng dan juga ikan bakar.
Bahkan, saat ini, beberapa restoran di perkotaan biasanya sudah menyediakan menu sambal colo-colo. Dengan rasanya yang pedas dan asam, maka sambal ini bisa meningkatkan selera makan. Lalu, apakah kamu pernah mencoba sambal ini di rumah?
Komentar
Posting Komentar